
Sato Takeru dan Tsuchiya Tao akan bermain dalam film berjudul “8 Nen Goshi no Hanayome (8 Years Bride)”. Ini akan menjadi ajang reunian bagi mereka setelah sebelumnya bersama dalam satu frame di film Rurouni Kenshin.
Film ini sendiri adalah adaptasi dari novel berjudul “8 Nen Goshi no Hanayome Kimi no Me ga Sametanara” karangan Hisashi Nakahara dan Mai Nakahara yang diangkat dari kisah nyata.
Film ini menceritakan tentang sepasang kekasih bernama Hisashi (Sato Takeru ) and Mai (Tsuchiya Tao) yang merencanakan pernikahan mereka untuk tiga bulan kedepan. Namun, ternyata Mai menderita penyakit keras “anti-NMDA Receptor Encephalitis”, dan membuatnya koma.
Hiashi tidak menyerah pada penyakit tunangannya dan berdoa untuk kesembuhannya. Setelah waktu yang cukup lama, Mei akhirnya bangun dari koma, namun ia kehilangan seluruh ingatannya. Akankah keajaiban terjadi diantara mereka berdua?
Proses syuting film “8 Nen Goshi no Hanayome” direncanakan akan dimulai pada awal Januari 2017, dan selesai pada bulan Februari.
Sumber: natalie, amuse indonesia