Aimer dan Takahiro Morita adalah dua sosok yang populer di industri musik Jepang. Aimer yang mengawali karirnya di dunia musik bersama Agehasprings, namanya semakin mencuat ketika meng-cover lagu “Poker Face” milik Lady Gaga dalam rilisannya yang bertitel “Your Favorite Things.”
Setelah itu, Aimer sukses dengan solo karirnya dan mengisi beberapa soundtrack anime terkenal, salah satunya adalah “RE:IAM” yang dijadikan sebagai lagu penutup bagi OVA Mobile Suit Gundam Unicorn episode 6.
Sedangkan Takahiro Morita yang akrab disapa Taka adalah vocalist dari salah satu band papan atas di Jepang sekarang ini ONE OKE ROCK. Lantas, ada apa diantara mereka berdua?
Aimer sendiri sebelumnya sudah mengungkapkan keinginannya untuk berkolaborasi dengan Taka, dan akhirnya hal itu terwujud dalam sebuah lagu yang berjudul “Insane Dream.”
Karakter suara Aimer dan Taka yang sangat powerfull berhasil menyatu dalam lagu ini. Penasaran seperti apa jadinya kolaborasi mereka berdua? Simak teaser lagunya di bawah ini!